Pariwisata Prodi Pariwisata Unas Libatkan Lembaga Internasional Kembangkan Pariwisata Kabupaten...

Prodi Pariwisata Unas Libatkan Lembaga Internasional Kembangkan Pariwisata Kabupaten Karanganyar

-

Program Studi Pariwisata Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Unversitas Nasional memfasilitasi lembaga internasional Agora Speaker International dan Indonesia Heritage Society, untuk melakukan kajian terhadap pengembangan pariwisata di Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah. Kegiatan ini digelar melalui forum diskusi virtual yang berlangsung Rabu, 28 Juli 2021.

Hadir dalam forum tersebut, Mike Nicholson dari Agora Speaker International dan Indonesia Heritage Society. Sementar dari Pemda Karang Anyar hadir (Gana Wuntu dan Birrul Walidain). Dua dosen Prodi Pariwisata Unas, Gagih Pradini, S.Par., MM, dan Bagus S. SH., turut terlibat dalam diskusi tersebut.

Forum diskusi dan kerjasama antara Program Studi Pariwsiata Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Nasional, Pemerintah Daerah Karang Anyar, Agora Speaker International dan Indonesia Heritage Society dilaksanakan dalam rangka mendiskusikan potensi pengembangan pariwisata di Kabupaten Karang Anyar. Terutama, terkait dengan pengembangan dari potensi herritage dan kegiatan pariwisata di wilayah tersebut.

Disampaikan oleh Gagih Pradini, S.Par., MM, untuk merealisasikan kerjasama tersebut, Program Studi Pariwsiata Universitas Nasional melalui Program MBKM seperti riset, KKNT, magang dan kewirausahaan yang dilakukan oleh mahasiswa akan dilakukan di tempat-tempat pariwisata di Kabupaten Karanganyar. Karena itu, Gagih berharap agar kegiatan kerjasama ini dapat berkontribusi dalam pengembangan desa wisata yang ada di Karangaanyar.

Melalui program pendampingan oleh dosen program studi pariwisata Universitas Nasional dan Idonesia Heritage Society ke desa-desa pariwisata, diharapkan bisa memberikan dampak yang lebih baik untuk pengembangan desa wisata disana. Sebagai realisasi dari rencana program tersebut,  selanjutnya akan dibuatkan nota kesepahaman kerjasama dan pembuatan program nyata.

Agora Speaker International ini sendiri, merupakan program pendidikan yang terdiri dari berbagai aktivitas dan proyek yang berbeda, yang melibatkan banyak profesional untuk pengembangan kemampuan. Berbagai program pendidikan telah dirancang melalui Agora Speaker International, dan sukses.(*)

 

Redaksi
Ideas, stories, thoughts

Komentari

Subscribe to our newsletter

Subscribe info terbaru dari UNAS Press Newsletter langsung ke inbox email

Terkini

Digelar Tiga Hari, 1.859 Mahasiswa Baru Unas Ikuti Pengenalan Lingkungan dan Budaya Akademik

Sebanyak 1.859 mahasiswa baru Universitas Nasional (Unas) yang diterima pada Semester Ganjil Tahun Akademik 2023/2024 mengikuti Pengenalan Lingkungan dan...

Unas-Baznas Tandatangani Kerja Sama Pendidikan Mustahik Lewat Program Beasiswa

Universitas Nasional dan Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) melaksanakan penguatan kerjasama dengan menandatangani Perjanjian Kerja Sama (PKS) dalam peningkatan...

Unas Peringkat 4 Universitas Swasta Terbaik di Jakarta Versi EduRank 2023

Situs pemeringkat berbasis metrik independen, EduRank.org merilis pemeringkatan universitas untuk tahun 2023. Universitas Nasional menempati peringkat ke-4 dari 53...

Featured

Digelar Tiga Hari, 1.859 Mahasiswa Baru Unas Ikuti Pengenalan Lingkungan dan Budaya Akademik

Sebanyak 1.859 mahasiswa baru Universitas Nasional (Unas) yang diterima...

Unas-Baznas Tandatangani Kerja Sama Pendidikan Mustahik Lewat Program Beasiswa

Universitas Nasional dan Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) melaksanakan...

You might also likeRELATED
Recommended to you